Mataram – Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Provinsi NTB mendapatkan jadwal visitasi (kunjungan) dari Komisi Informasi (KI) NTB, Rabu
(15/11/2023). Kepala Dinas DP3AP2KB, Dra. Nunung Triningsih, MM menyampaikan, DP3AP2KB memiliki komitmen untuk mendukung Keterbukaan Informasi.
Oleh karenanya, DP3AP2KB terus melakukan pembenahan terhadap PPID yang dimiliki, sebagai instrumen yang digunakan untuk memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat luas terkait DP3AP2KB dan program-program yang dijalankan.
“Kami aan terus meningkat kemampuan, kami berkomitmen memberikan informasi seluas-luasnya,” ucap Kepala Dinas DP3AP2KB pada sesi dialog bersama KI NTB.
Komitmen tersebut, bukan hanya diucapkan, namun telah diimplementasikan Melalui beberapa program diantara, memberikan pelatihan rutin untuk SDM yang mengelola PPID, dukungan anggaran, membuka kerjasama dengan instansi lain dalam hal keterbukaan informasi publik, hingga langsung berjumpa dengan masyarakat guna menyampaikan informasi.
Lebih jauh lagi, DP3AP2KB pada tahun anggaran 2024 telah menyiapkan langkah-langkah strategis, untuk memberikan layanan informasi fan aduan yang cepat dan mudah bagi masyarakat.
“Kami telah merencanakan dalam anggaran 2024, yakni membentuk call center, yang langsung berhubungan dengan kami, terang Kepada Dinas DP3AP2KB.
Komisioner KI NTB, pada kesempatannya memberikan mengapresiasi kepada DP3AP2KB atas kinerja yang sudah dilakukan tahun ini, KI NTB meminta kepada DP3AP2KB untuk terus meningkatkan kualitas PPID dengan mengembangkan produk digital, seiring dengan perkembangan teknologi saat ini.